CARA
PENGISIAN JJM, JJM KTSP dan JJM Linear DI DAPODIK
Hal yang
paling vital dan crusial adalah validitas data pada Dapodik karena hal ini akan
berdampak pada nasib penerbitan SK TPP dan pencairan berbagai tunjangan. Dan
lebih vital lagi adalah kesesuaian pengisian JJM, JJM KTSP dan JJM Linear.
Karena jika sedikit saja salah atau tidak sesuai maka akan berdampak fatal.
JJM, JJM
KTSP dan JJM Linear dalam pengecekan data pada P2tkdikdas biasanya membawa
kekhawatiran pada operator sekolah yang menjadi tanggung jawabnya untuk
memvalidkan data dari rekan - rekan guru. Dalam pengisian data ptk harusnya
perpatokan pada perarturan yang berlaku.
Untuk itu
yang jadi pertimbangan adalah tenaga/operator yang ada di sekolah masing-masing
HARUS BENAR-BENAR memiliki kriteria:
1. Menguasai aplikasi dapodik
2. Memahami teknik pengisian data aplikasi
3. Memiliki kesabaran dan ketelitian dalam pengisian data
4. Mampu dipercaya atas validitas data yang diisikan
Berikut Cara Mengisi JJM di Aplikasi Pendataan di Struktur Kurikulum PP. 22 Tahun 2006 tentang Alokasi Waktu KTSP SD/MI.
1. Login ke aplikasi Dapodik menggunakan username
masing-masing sekolah
2. Klik Tab Sekolah
3. Klik Tampilkan Data Rincian Sekolah
4. Maka akan muncul Rincian Sekolah
Data disini
inilah yang harus diisi secara valid dan lengkap. Isilah Prasarana, Sarana,
Rombongan Belajar, Blockgrant dan Yayasan dengan benar.
Untuk
pengisian JJM, JJM KTSP dan JJM Linear maka klik Rombongan Belajar. Masukkan
data pada kolom masing-masing dan harus sesuai dengan kelas masing-masing juga.
Untuk ketentuan alokasi pengisian JJM, JJM KTSP dan JJM Linear sesuai dengan
kurikulum maka sebagai acuan adalah sebagai berikut
Kelas 1= 26+4=30 jangan lebih dari jumlah yg
tercantumKelas 2= 27+4=31 jangan lebih dari jumlah yg tercantum
Kelas 3= 28+4=32 jangan lebih dari jumlah yg tercantum
Kelas 456= 32+4=36 jangan lebih dari jumlah yg tercantum
Contoh Kelas 1:
Guru Kelas 24 Jam
Agama 2 Jam
Penjas 2 Jam
Mulok 2 Jam
Jumlah 30 Jam/Minggu
B.Inggris tdk termasuk/abaikan saja di kurikulum tdk ada mata Pelajaran tersebut
Contoh Kelas 2:
Guru Kelas 24 Jam
Agama 3 Jam
Penjas 2 Jam
Mulok 2 Jam
Jumlah 31 Jam/Minggu
B.Inggris tdk termasuk/abaikan saja di kurikulum tdk ada mata Pelajaran tersebut
Contoh Kelas 3:
Guru Kelas 24 Jam
Agama 3 Jam
Penjas 3 Jam
Mulok 2 Jam
Jumlah 32 Jam/Minggu
B.Inggris tdk termasuk/abaikan saja di kurikulum tdk ada mata Pelajaran tersebut
Contoh Kelas 456:
Guru Kelas 25 Jam
Agama 3 Jam
Penjas 4 Jam
Mulok 2 Jam
B.Inggris 2 Jam
Jumlah 36 Jam/Minggu
B.Inggris bisa masuk walaupun tdk ada dalam Kurikulum di kelas 456, yang terpenting 36 jam/minggu terpenuhi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar